Resep Es Krim Mixue Rumahan Tanpa Mixer

Teknokra.id - Siapa sih yang tau Brand es krim asal Tiongkok. Ya es krim Mixue yang baru-baru ini ramai dibicarakan. Sejumlah gerai Mixue pun tak kunjung sepi. Karena tekstur es krim yang lembut dan pekat rasanya ini yang membuat digemari banyak orang. Tanpa perlu mendatangi gerainya, kalian pun bisa membuat Mixue di rumah yang simple bahkan tanpa alat bantu mixer. 

Bahan:

* 1 liter susu segar

* 200 gram gula pasir

* 4 butir kuning telur

* 15 gram tepung maizena

* 1 sdm vanili

* 3 sdm varian rasa perisa bubuk

Langkah Pembuatan

* Siapkan panci

* Lalu masukkan susu segar dan gula pasir ke dalam panci. Aduk sampai tercampur, kemudian masak hingga gula pasir larut merata

* Tambahkan perisa bubuk ke dalamnya, lalu diaduk

* Siapkan wadah, masukkan 1 sdm susu dan tepung maizena. Kemudian aduk  sampai larut keduanya. Setelah itu tuangkan ke dalam panci rebusan susu. Dan tambahkan vanili lalu aduk sampai merata.

* Gunakan kain tipis untuk menyaring susu. Tuang ke dalam wadah yang lain.

* Setelah disaring, masukkan 4 butir kuning telur tadi ke dalam wadah susu yang telah disaring. Diamkan selama 10 menit.

* Dinginkan ke dalam lemari es. Setelah 15 menit. keluarkan es krim dan aduk lagi.

* Ulangi cara ke 6 sebanyak 3 kali supaya es krim lembut dan halus.

* Setelah semuanya selesai, masukkan es krim ke dalam freezer dan biarkan selama 8 jam.

* Setelah 8 jam, es krim siap dinikmati

Dengan bahan yang mudah didapat dan cara pembuatan yang singkat, kalian bisa cobain mixue setiap hari nih! Yuk cobain bikin di rumah!

(Penulis : Sepbrina Larasati)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel