Tips Memakai Parfum Agar Wanginya Tahan Lama

Teknokra.id - Memakai parfum sudah menjadi gaya hidup bagi setiap orang. Bahkan sebagian orang percaya bahwa dengan memakai parfum mampu meningkatkan rasa percaya diri mereka. Parfum juga dapat menyamarkan bau tubuh seseorang saat beraktivitas di luar maupun di dalam ruangan. Setiap parfum memiliki aroma dan jenis yang berbeda dan bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. Parfum (Perfume) dan Eau de Parfum (EDP) adalah jenis parfum dengan kandungan ekstrak parfum sekitar 10-30%, sehingga wanginya lebih tahan lama.

Biasanya aroma atau wangi dari parfum hanya bertahan selama beberapa jam saja. Dan tak jarang aroma dari parfum cepat hilang di tengah aktivitas yang padat. Namun perlu diketahui, bahwa selain aktivitas yang padat, penyebab wangi parfum cepat hilang salah satunya adalah karena salah saat mengaplikasikannya. Sehingga aroma atau wangi parfum lebih cepat menguap dan memudar.

Tips Memakai Parfum Agar Wanginya Tahan Lama

Berikut merupakan beberapa cara yang bisa kamu lakukan saat memakai parfum agar wanginya tahan lama.

1.Gunakan Pelembab Sebelum Memakai Parfum

Setelah mandi dan sebelum menyemprotkan parfum, kamu bisa menggunakan lotion terlebih dahulu. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan vaseline petroleum jelly sebagai salah satu beauty life hacks yang bisa membuat wangi parfum lebih tahan lama. Baik lotion maupun vaseline petroleum jelly dipercaya mampu melembabkan sehingga dapat membuat wangi parfum kamu nantinya lebih tahan lama.

2.Semprot Parfum di Titik Nadi

Aroma atau wangi dari parfum akan lebih awet dan tahan lama jika kamu menyemprotkannya di area yang tepat. Titik nadi seperti leher, pergelangan tangan, sudut dalam siku, bagian lipatan dalam lutut, adalah bagian tubuh yang suhunya lebih hangat daripada area tubuh yang lain. Selain itu kamu juga bisa menyemprotkan parfum pada area dada, bagian belakang telinga, dan area pusar.

Perlu diketahui bahwa saat menyemprotkan parfum pada pergelangan tangan dan menggosoknya, maka wangi parfum akan cepat hilang. Jadi, kalau mau wangi parfum kamu tahan lama, hindari hal ini, ya!

3.Semprotkan Parfum pada Jarak 10-15cm

Jarak pada saat menyemprotkan parfum harus diperhatikan. Hal ini bertujuan agar penyebaran parfum lebih merata. Jarak terbaik untuk menyemprotkan parfum sekitar 10-15cm dari tubuh.

4.Semprot Lebih dari Sekali

Menyemprot parfum lebih dari sekali pasti sangat sering dilakukan oleh setiap orang. Ternyata hal ini bisa membuat wangi parfum kamu lebih awet dan tahan lama, lho. Jadi, pertahankan terus, ya!

5.Tidak Menyemprot Parfum ke Pakaian

Hal yang sering dilakukan setiap orang adalah menyemprot parfum ke pakaian. Padahal hal tersebut salah kaprah. Menyemprot parfum di pakaian dapat menyebabkan wangi parfum bercampur dengan bau keringat sehingga menimbulkan bau yang tidak sedap. Menyemprot parfum ke kulit lebih disarankan dibandingkan ke pakaian.

6.Simpan Parfum di Tempat yang Kering 

Menyimpan parfum di tempat yang sejuk dan kering dapat menjaga kualitas dari wangi parfum. Karena suhu yang panas, cahaya matahari, dan kelembapan dapat membuat aroma atau wangi dari parfum tidak bertahan lama. Kamu dapat menyiasatinya dengan menghindari penyimpanan parfum di tempat yang lembap seperti kamar mandi, dan menjauhkan botol parfum dari jendela agar tidak terkena sinar matahari langsung.

Sekarang tidak perlu khawatir lagi kalau wangi parfum kamu akan cepat menghilang. Karena kamu bisa menerapkan tips di atas agar wangi parfum kamu lebih tahan lama (Penulis: Nadila Wulandari).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel