Mengenal Ciri-Ciri Syndrome Birthday Blues dan Cara Mengatasinya

Teknokra.id - Halo sahabat Teknokra! Apakah kamu sedang menunggu hari ulang tahun tiba? Atau hari ini kamu sedang berulang tahun? 

Ketika akan menyambut usia baru, biasanya seseorang akan merasa senang, bahagia, dan bersemangat. Tapi, kamu pernah gak sih memiliki perasaan tidak suka, takut, cemas, dan gelisah saat menjelang hari ulang tahun? Nah, bisa jadi kamu terkena syndrome birthday blues atau dikenal juga dengan sebutan birthday depression.

Mengenal Ciri-Ciri Syndrome Birthday Blues dan Cara Mengatasinya

Dikutip dari sebuah jurnal dengan judul “The Birthday Blues” yang terbit pada tahun 2016 oleh Stockton University, yang menyatakan bahwa birthday blues merupakan suatu sindrom atau kondisi mental seseorang yang merasa sedih, cemas, dan merasa tidak bahagia saat hari ulang tahunnya. Jadi, sederhananya birthday blues adalah kondisi seseorang yang merasa tidak senang, cemas, takut, dan stres ketika menjelang atau saat hari ulang tahunnya tiba. 

Hal ini mungkin terdengar aneh dan kurang masuk akal. Namun, pada kenyataannya ini merupakan sindrom yang benar-benar sering terjadi dan tidak sedikit orang telah mengalaminya. Seharusnya hari ulang tahun merupakan hari spesial yang dinantikan. Dikarenakan di hari ulang tahun dapat disambut dengan merayakan bersama orang-orang yang terdekat.

Nah! Berikut ini Teknokra.id telah merangkum beberapa ciri dari syndrome birthday blues.

1. Merasa tidak antusias

Nah, friends! Ternyata salah satu ciri dari syndrome birthday blues adalah merasa tidak antusias ketika menyambut hari ulang tahunnya. Hal ini bisa saja terjadi, karena kamu menganggap bahwa pada hari ulang tahun akan tampak biasa saja tanpa perayaan. Meskipun sebenarnya hari ulang tahun bukanlah suatu moment yang harus dirayakan. Selain itu, bisa jadi ada harapan atau keinginan kamu yang belum terwujud. Sehingga hal ini akan memicu stres dan kamu merasa tidak antusias dalam menyambut hari ulang tahun kamu.

2. Merasa sedih dan takut akan banyak hal

Sering kali seseorang yang terkena syndrome birthday blues memiliki perasaan sedih dan takut akan banyak hal yang terjadi. Rasa takut tersebut biasanya dikarenakan takut tidak ada yang mengucapkan, takut usia yang bertambah dan semakin tua, takut dianggap dewasa tetapi belum siap, dan lain sebagainya.

3. Kehilangan rasa percaya diri

Seseorang yang terkena syndrome birthday blues, biasanya akan mengalami kehilangan rasa percaya diri ketika hari ulang tahunnya tiba loh, friends! Biasanya hal ini terjadi karena kamu menganggap bahwa usia yang semakin bertambah, maka ekspektasi orang lain terhadap kamu juga akan tinggi. Dengan demikian, hal tersebut dapat memicu hilangnya rasa percaya diri kamu.

4. Cenderung menghindari kontak dan komunikasi dengan orang lain

Ternyata kecenderungan seseorang yang terkena syndrome birthday blues salah satunya yaitu menghindari kontak dan komunikasi dengan orang lain. Hal ini bisa terjadi karena menjelang hari ulang tahun kamu, pastinya orang-orang terdekat kamu akan memberikan ucapan sekaligus meminta untuk ditraktir. Selain itu, biasanya orang-orang terdekat kamu akan memberikan pertanyaan-pertanyaan yang bersifat pribadi. Sehingga hal ini akan menyebabkan kamu ingin menarik diri dari lingkungan sosial dan berusaha menghindari kontak dan komunikasi dengan orang lain.

Nah itulah ciri-ciri dari syndrome birthday blues. Apakah kamu pernah mengalami salah satu dari ciri-ciri dari syndrome birthday blues? Bisa gak sih syndrome birthday blues di atasi? Yuk atasi syndrome birthday blues dengan melakukan cara berikut.

1. Menikmati moment ulang tahun

Seharusnya kamu selalu ingat bahwa selalu ada orang-orang yang menyayangi dan menghargai kamu, seperti keluarga, teman dekat, dan pasangan. Maka, seharusnya kamu bisa menikmati moment ulang tahun dengan cara berkumpul dan menghabiskan waktu bersama mereka.

2. Selalu berpikir positif

Apabila kamu belum berhasil dalam mencapai sesuatu yang diharapkan, maka berhentilah untuk menyalahkan diri sendiri dan mencobalah untuk menghargai proses. Hal ini dapat dilakukan dengan cara selalu berpikir positif, bahwa kamu selalu bisa melakukan yang terbaik. Sehingga memiliki keyakinan terhadap diri sendiri bahwa kamu mampu segera mewujudkan keinginan dan harapanmu.

3. Menghabiskan waktu untuk diri sendiri (me time)

Menghabiskan waktu untuk diri sendiri atau yang sering disebut dengan me time, ternyata bisa menjadi pilihan untuk menyambut hari ulang tahun dan mengatasi syndrome birthday blues. Hal ini dapat dilakukan dengan melakukan berbagai hal yang positif yang kamu sukai, seperti nonton film, rutin olahraga, pergi keluar rumah dengan menikmati alam, hang out dan lain sebagainya.

4. Membuat rencana yang tidak terlalu banyak 

Sebaiknya kamu membuat rencana atau target dalam hidup yang lebih realistis dan sesuai dengan kemampuan. Hal ini dikarenakan, jika kamu terlalu banyak membuat rencana di setiap bertambahnya usia atau kamu sedang berulang tahun. Maka hal ini akan menyebabkan kamu menjadi stres. Oleh sebab itu, kamu sangat disarankan untuk membuat rencana-rencana yang sederhana. Dengan demikian, kamu dapat menurunkan ekspektasi yang terlalu tinggi, supaya dapat meminimalisir rasa kekecewaanmu.

Demikianlah ciri-ciri sekaligus cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi syndrome birthday blues. Apabila cara di atas tidak dapat mengatasinya, kamu sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan ahlinya, seperti psikolog, psikiater, konsultan, dan lain sebagainya. Semoga artikel ini bisa membantu menambah wawasan kamu ya! Stay Safe and Stay Healthy Friends! (Penulis: Risa Amelia).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel