Berkeringat Bisa Menurunkan Berat Badan, Benarkah?

Teknokra.id - Banyak dari kalangan masyarakat yang ada disekitar kita ingin memiliki tubuh yang sehat dan bugar. Terkadang untuk mendapatkan tubuh yang sehat perlu adanya usaha, salah satunya dengan cara berolahraga.

Ketika kita berolahraga, baik itu jogging ataupun yang lain, tubuh kita sering mengeluarkan cairan atau bisa disebut dengan keringat. Nah, banyak pecinta olahraga berspekulasi bahwa keringat mampu membakar lemak berlebih. 

Berkeringat Bisa Menurunkan Berat Badan, Benarkah?

Apakah hal itu benar adanya? Apakah dengan banyak berkeringat berarti lemak yang terbakar juga lebih banyak? Berikut ulasannya.

Sedikit atau banyaknya keringat yang tubuh Anda hasilkan pada saat berolahraga, berbeda dengan jumlah kalori yang Anda bakar. Jadi  berkeringat lebih banyak belum tentu efektif untuk  menurunkan berat badan Anda.

Berolahraga dalam ruangan yang panas untuk mengeluarkan lebih banyak keringat seperti Bikram yoga juga tidak terlalu berpengaruh pada penurunan berat badan. Menurut penelitian dalam Journal of Strength and Conditioning Research, kalori yang bisa terbakar ketika melakukan Bikram yoga tidak berbeda jauh dengan jalan cepat dalam durasi yang sama.

Bikram yoga dilakukan selama 90 menit hanya mampu membakar 410 kalori pada pria dan 330 kalori pada wanita. Hal ini berbeda dengan latihan kardio, seperti berlari dengan kecepatan 5 meter per jam yang mampu membakar 600 kalori dalam 60 menit latihan.

Berdasarkan fakta tersebut, pada akhirnya berkeringat lebih banyak tidak bisa dijadikan tolak ukur seberapa banyak tubuh membakar kalori. Apabila berat badan Anda turun setelah olahraga, itu hanyalah bersifat sementara, sebab cairan tubuh telah menguap melalui keringat. Kemudian, berat badan akan kembali ketika tubuh telah terhidrasi dengan minum cukup cairan.

Kemudian, jangan beranggapan bahwa ketika keringat Anda lebih sedikit saat berolahraga menandakan Anda tidak berolahraga cukup keras sehingga kalori belum terbakar. Hal itu bisa terjadi karena penguapan keringat lebih cepat yang disebabkan oleh lokasi olahraga Anda, misalnya dalam ruangan yang ber-AC atau dekat kipas angin, serta di luar rumah yang sejuk.

Nah, itulah penjelasan terkait pertanyaan apakah berkeringat bisa menurunkan berat badan. Semoga bermanfaat (Penulis: Farhan Al Hafaf).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel