Mengenal Inner Child Dalam Diri Sendiri

Teknokra.id - Inner child atau secara familiar dikatakan sisi dewasa yang masih memiliki sifat kekanak-kanakan dalam diri kita. Mengenal inner child dalam diri kita sangat gampang mengetahuinya.

Biasanya inner child terjadi di saat kita masih anak-anak. Keinginan yang kita inginkan terkadang tidak bisa dipenuhi, mungkin dengan alasan ekonomi yang belum memadai atau orang tua melarang untuk mengoleksi barang atau keinginan yang kita miliki.

Hal ini bisa membuat sisi dewasa kita masih ada sifat kekanak-kanakan dalam diri kita yang tidak terlalu dipedulikan saat masa kecil. Inner child bukan tentang keinginan di saat masa kecil, ada juga yang di saat masa kecil kita tidak bersama orang tua ataupun keluarga. Hal ini juga dapat menimbulkan saat sudah dewasa ada yang ingin mendengarkan cerita kita dari sosok spesial di mata kita.

Inner child dalam diri kita sangat membekas untuk mengenang kenangan yang tidak baik dalam diri kita. Terkadang kita berpikir, ketika sudah sukses kita bisa membeli keinginan kita saat kecil agar dapat memenuhi Inner child kita.

Salah satu tips untuk para remaja, dewasa yang memiliki inner child yaitu dapat membuat jurnal. Artian jurnal di sini adalah kita dapat mengekspresikan luka apa yang kita alami saat masa kecil. Namun ini opsional dan ini hanya salah satu tips yang ampuh dari beberapa psikolog terkenal.

Beberapa psikolog mengatakan ketika melakukan jurnal dan apa yang perlu kita ekspresikan dan tidak bisa diceritakan ke orang lain, jurnal adalah solusinya.

Jurnal atau kerap disapa dengan diary, namun yang membedakan nya jurnal ini bisa juga diterapkan dalam aktivitas sehari-hari dan ini ampuh di beberapa kalangan orang yang memiliki inner child karena jurnal bisa menciptakan aktiviitas kesadaran.

Selain jurnal, mendekatkan diri kepada Tuhan adalah solusi yang disetujui semua kalangan masyarakat. Ketika kamu punya luka, masalah, dekatkan lah diri anda dengan Tuhan. 

(Penulis : Sintia Enola Tambunan)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel